Pemkab Indramayu Konsisten Lestarikan Budaya Melalui Pagelaran Seni se-Kabupaten

Min.co.id ~ Indramayu ~ Pemerintah Kabupaten Indramayu di bawah kepemimpinan Bupati Nina Agustina, melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Indramayu, terus konsisten melestarikan dan mengembangkan budaya lokal agar tidak punah. Salah satu upaya tersebut diwujudkan melalui Pagelaran Seni se-Kabupaten Indramayu.

Kegiatan ini mendapatkan perhatian luar biasa dari pemerintah maupun masyarakat. Hal tersebut terlihat dalam kunjungan H. Caridin, Kepala Disdikbud, ke sanggar Mimi Wangi (Mulya Bakti) yang berlokasi di Desa Tambi, Kecamatan Sliyeg, Kabupaten Indramayu, pada Kamis (31/5/2024).

Kepala Bidang Kebudayaan pada Disdikbud Kabupaten Indramayu, Uum Umiyati, menjelaskan bahwa Pagelaran Seni Budaya ini merupakan bagian dari realisasi Program Unggulan Pemerintah Kabupaten Indramayu, yaitu ALUR (Alun-alun Rakyat). Program ini bertujuan untuk mengembangkan kebudayaan dan seni tari tradisional agar lebih dicintai oleh generasi muda.

“Dengan adanya seni budaya ini, diharapkan anak-anak yang baru tumbuh bisa melihat dan mengenal lebih dekat tentang kesenian Indramayu,” ujar H. Caridin.

Bupati Nina Agustina, melalui Kadisdikbud, sangat mendukung pelestarian seni budaya di Indramayu dan mengajak seluruh masyarakat, terutama anak-anak di satuan pendidikan, untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini.

“Terima kasih kepada Bupati Nina Agustina yang konsisten melestarikan dan mengembangkan budaya Indramayu agar tidak punah, sehingga anak cucu keturunan Indramayu mencintai daerahnya dan mengembangkan sanggar-sanggar agar tumbuh, berkembang, dan maju,” ungkap Wangi Indriya, Maestro Tari Topeng Indramayu.

Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi pelestarian budaya lokal, serta menginspirasi generasi muda untuk mencintai dan melestarikan warisan budaya mereka.(edi)

Editor : Achmad

Komentar

News Feed