Atlet Asal Majalengka Wakili Indonesia di Kancah Internasional

Min.co.id, Majalengka – Suatu kebanggaan bagi masyarakat Majalengka karena salah satu putri terbaik yang berasal dari Majalengka saat ini sedang berjuang di ajang Spesial Olyimpics World Game yang akan digelar tanggal 14-21 Maret di Abu Dhabi untuk cabang lomba renang.

Nama lengkapnya Falma Thifal Fikriyah (15) merupakan seorang anak kedua dari dua bersaudara yang lahir dari pasangan Mumuh Muhidin dan Sri Yustini asal Desa Pasir Muncang Kecamatan Panyingkiran Kabupaten Majalengka, yang lahir pada 14 Februari 2004. Saat ini Falma duduk di bangku sekolah kelas VIII di SLB Negeri Majalengka.

Saat dihubungi lewat sambungan telefon hari Sabtu (9/3/2019) orang tua Falma, Sri Yustini menjelaskan Falma berangakat ke Abu Dhabi kemarin Jum’at (8/3/2019) setelah sebelumnya mengikuti Pelatnas Special Olympics Indonesia terlebih dahulu.

“Mudah-mudahan Falma bisa menunjukan kepada orang lain, walaupun memiliki kebutuhan khusus namun bisa mengharumkan Negeri ini dengam prestasinya,” kata dia.

Sri menambahkan bagi orang tua yang memiliki anak yang berkebutuhan khusus jangan merasa malu. Mereka punya kelebihan tinggal diri kita yang membantu mengasah kelebihan tersebut.

“Saya meminta dukungan serta do’anya dari seluruh msyarakat agar Falma beserta atlet lainnya agar sehat dan mendapatkan prestasi untuk mengharumkan Negeri ini,” harap dirinya.

Sementara itu Pelatih Renang Falma saat di Majalengka, Heri Prasetyo, S.Pd., M.Pd menerangkan sekarang Falma sudah semakin dewasa, sudah mulai mengerti tentang program latihan dan instruksi Pelatih. Bahkan jika di lihat prestasinya pun sudah ada peningkatan yang signifikan jika di ukur dengan catatan waktu.

“Falma sekarang semakin semangat berlatih karena dukungan orangtua, pelatih dan club yang selalu memotivasi. Bahkan sekarang alhamdulillah Kepala Daerah beserta Dinas terkait Dispora, SLBN Majalengka serta masyarakat Majalengka memperhatikan perkembangan Falma. Bagi penyandang jangan patah semangat karena di balik kekurangan kalian, kalian diberikan kelebihan,” ujar dirinya. (Ndra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *