Min.co.id-Majalengka- Tugas kita tidak hanya melahirkan anak ke alam dunia, tetapi juga memperbaiki pendidikan anak-anak kita dan akhlaknya untuk zamannya nanti. Anak-anak PAUD masuk dalam kelompok “golden age” di sanalah pendidikan ditumbuh kembangkan. Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Majalengka H. Karna Sobahi saat memberikan sambutannya pada Pengukuhan Bunda PAUD Tingkat Kecamatan se-Kabupaten Majalengka, di Gedung Graha Sindangkasih Majalengka, Selasa (5/3/2019).
Bupati Majalengka H. Karna Sobahi menilai anak-Anak PAUD masuk dalam kelompok “golden age”, karena itu di sanalah pendidikan ditumbuh kembangkan.
“Menjadi kewajiban para Bunda PAUD mengkoordinasikan kegiatan-kegiatan PAUD yang ada di desa-desa, sebab gerakan penyelengaraan ini merupakan gerakan massa yang luar biasa. Sudah ada inisiatif tanpa komando, bahkan tanpa gaji. Perlu adanya dorongan partisipasi orang tua untuk menyelenggarakan pendidikan PAUD ini berbasis masyarakat. Selamat atas dilantiknya Bunda-Bunda PAUD yang ada di 26 kecamatan,” kata dirinya.
Kepala Dinas Pendidikan Majalengka Majalengka H. Ahmad Suswanto mengatakan dengan latar belakang sesuai dengan kebutuhan dan tuntutan orang tua, keluarga dan masyarakat yang memerlukan perluasan, akses dan penindakan mutu layanan PAUD yang berkualitas, maka pemerintah pusat mencanangkan gerakan nasional PAUD yang berkualitas yang dimulai sejak Tahun 2015, oleh karena itu program pengembangan PAUD terus dilakukan dengan berbagai macam kegiatan, di antaranya melalui gebyar PAUD.
Dalam kegiatan itu, juga Bupati Majalengka menyerahkan bantuan operasional Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) Majalengka untuk mendorong peran organisasi semakin berkembang.
Ketua IGTKI Kabupaten Majalengka, Nining Yuningsih mengucapkan terima kasih kepada Bupati Majalengka yang telah memberikan bantuan mebel untuk gedung sekretatiat IGTKI yang baru.
“Pemberian ini membuktikan perhatian pak Bupati terhadap oragnisasi mitra, khususnya IGTKI Kabupaten Majalengka ini sangat besar” kata dirinya. (Ndra)