Pasukan Bersepeda Polres Ciamis Keliling Kota Sampaikan Pesan Pesan Kamtibmas

CIAMIS _ Antisipasi gangguan kamtibmas, Polres Ciamis Polda Jabar melakukan Patroli Sepeda Sat Samapta Polres Ciamis. Patroli ini menyasar kesejumlah objek vital dan pusat keramaian wadga Ciamis, Selasa (12/9/2023),

Patroli ini dipimpin oleh KBO Sat Samapta Polres Ciamis Polda Jabar Iptu Baehaki dan melibatkan 6 personel Polri. Anggota yang bertugas diantaranya Bripda Zilan Hasbiyanur, Bripda Iqbal Rizki Taupiq, Bripda Reza Rizki Fauzi, Bripda M.Akbar l, Bripda Ega Thoriq dan Bripda Adrie Saputra.

Patroli ini menyasar kesejumlah jalanan pusat kota Kabupaten Ciamis. Meliputi Jalan Jendral Sudirman, Jl.Yos.Sudarso, Jl.Ms.Iwa Kosomantri, Pasar Ciamis dan Terminal Ciamis.

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH, S.I.K., M.T., melalui Kasat Samapta Polres Ciamis Polda Jabar AKP Cecep Edi Sulaeman, S.Ip, mengatakan, patroli tersebut dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi gangguan kamtibmas.

”Kami telah melaksanakan patroli ke daerah rawan kejahatan, premanisme, dan Objek Vital dengan tujuan mengurangi niat para pelaku kriminal dengan hadirnya anggota kepolisian di tengah tengah masyarakat,” ungkap AKP Cecep Edi Sulaeman, S.Ip.

Selain itu, kata Kasat Samapta Polres Ciamis Polda Jabar juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu waspada dan berhati-hati dalam beraktivitas. “Ini semua bertujuan agar terciptanya situasi yang aman, nyaman dan kondusif dengan hadirnya petugas Kepolisian di tengah-tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom, pelayan masyarakat,” pungkasnya.

Ciamis, Kapolres Ciamis, Polda Jabar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *