POLRES KARAWANG , – Kasat Lantas Polres Karawang pimpin pelaksanaan Lat Pra Ops Zebra Lodaya 2023 diruang vicon Polres Karawang. Kamis (31/8/2023).
Hadir pula KBO Sat Lantas Iptu Anwar dan personil sat lantas sekaligus perwakilan satfung yang terlibat dalam Ops Tersebut.
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kasat Lantas AKP Habibie mengungkapkan Ops Zebra ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan disiplin berlalulintas di masyarakat khususnya Wilayah Kabupaten Karawang.
” Dalam operasi zebra nanti dilaksanakan mulai 4 – 17 September 2023 dengan tujuan utama menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, serta meningkatkan disiplin masyarakata dalam berlalu lintas, tandasnya.
Adapun Sasaran oprasi segala sesuatu yang mengakibatkan gangguan masyarakat, bentuk pelanggaran lalu lintas, dan pencegahan laka lantas dengan lebih banyak kepada tindakan preentif dan preventif.
” Saya berharap kegiatan ini dilakukan dengan sebaik-baiknya, sehingga dapat mengurangi pelanggaran lalulintas, personil harus bersungguh sungguh dalam melaksanakan Ops Zebra Lodaya. Tutupnya.