Dinsos Indramayu Sosialisasikan Program Sembako 2020

Min.co.id-Indramayu-Dalam rangka sosialisasi dan koordinasi program sembako tahun 2020 di Kabupaten Indramayu, Dinas Sosial Indramayu mengadakan acara Sosialisasi Program Sembako Tahun 2020, bertempat di Aula Islamic Center Lantai II Indramayu Senin (16/3/2020).

Turut hadir dalam acara tersebut Maman Kostaman Asda II Indramayu, Kabid Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Indramayu Ibu Aam Haminah, BNI diwakili Ibu Ida, Tim Koordinasi Bansos Pagan Kabupaten Indramayu, Tim Koordinasi Bansos Pangan Kecamatan Se – Kabupaten Indramayu, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Se – Kabupaten Indramayu, Pemilik E – Warong Se – Kabupaten Indramayu.

Dalam acara tersebut Aam Haminah Kabid Pemberdayaan Sosial menyampaikan dan berpesan ” TKSK Tingkat Kecamatan, Pemilik E – warong benar benar mengawasi dan menyalurkan bantuan sembako ini dengan baik, disertai dengan niat sosial tinggi sekaligus tolong jaga benar benar Amanah ini membantu Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) atau Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan yang tau lapangan pak Camat dan TKSK.

Dalam kesempatan itu Menurut Aam Hanimah ” Jangan sekali – kali pemilik E – Warong meminjamkan mesin edisi ke sesama pemilik E – Warong itu yang bikin kurang kondusif itu yang tidak benar, kalau ada yang meminjamkan mesin edisi tolong laporkan ke dinas sosial kami akan lemparkan ke Bank BNI biar Bank yang memutus mesin edisi tersebut.

Selanjutnya Aam Haminah ” Tolong kerjasamanya bapak ibu sekalian benar benar membatu orang tidak mampu bukan membantu orang yang kaya, yang kita bantu orang yang tidak mampu dan jangan sekali kali membingungkan orang tidak mampu dan jangan mengurangi timbangan bukan untuk mencari keuntungan yang besar dalam hal ini, ini adalah sosial,” Tegasnya. (N.T/And)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *