Kapolda Jabar Pimpin Upacara Serah Terima Kapolres Majalengka

Tak Berkategori

Min.co.id-AKBP Noviana Tursanunurohmad,SIK,Msi  Menjadi Kapolres Majalengka Menggantikan kapolres yang lama AKBP Mada Roostanto ,SE,MH, acara sertijab dilaksanakan di Mapolda Jawa Barat,kamis (7/12/2017),yang dipimpin langsung oleh Kapolda Jawa Barat Irjen Pol  Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si.

AKBP Mada Roostanto SE,MH akan menduduki jabatan baru sebagai Kasubbidsespimti Bidjemen Sespim Lemdiklat Polri,sementara  AKBP Noviana Tursanunurohmad,SIK,Msi sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Wajo.

Setelah Sertijab, dilanjutkan upacara penyambutan di Polres Majalengka pada siangnya, dan pada malam harinya disambut meriah di gedung Islamic Center Majalengka

Penggantian Kapolres Majalengka sangat meriah di Islamic Center Majalengka dengan hiburan musik band dan Qosidah rebana dan di akhiri dengan pemberian Cindramata salah satunya dari insan media.

Acara pisah sambut ini dihadiri oleh seluruh jajaran Muspida, FKPD, TNI, Muspika, Polsek, Koramil, Tokoh Masyaraat dan tamu undangan lainnya

Dalam rangkaian acara Kapolres lama AKBP. Mada Roostanto, SE. MH mengucapkan selamat berpisah dan juga mengucapkan selamat datang kepada kapolres baru AKBP. Noviana Tursanurohmad. SIK. MSi

Dilanjut sambutan Kapolres Majalengka baru AKBP. Noviana Tursanurohmad. SIK. MSi dalam sambutannya AKBP. Noviana menceritakan pengalamannya dalam menjabat diberbagai daerah di kepolisian salah satu nya pernah bareung bersama kapolres lama pas lagi kejadian terpanas di indonesia rusuh antara madura dan dayak kalimantan tahun 1999 katanya.

Kapolres mengatakan siap menjadi warga Majalengka dan mengarapkan kepada seluruh masyarakat jangan sungkan untuk berdiskusi dan berkordinasi untuk kemajuan dan keamanan majalengka agar lebih kondusif pungkasnya. (Topik)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *