Surprise Ammar Zoni, Irish Bella Rahasiakan Jenis Kelamin Anak

Min.co.id-Selebriti Irish Bella mengakui bahwa dirinya sempat merahasiakan jenis kelamin anak di dalam kandungannya kepada sang suami, Ammar Zoni. Padahal, dia sudah tahu jenis kelaminnya sejak beberapa waktu lalu berdasarkan hasil pemeriksaan dokter.

Irish Bella sengaja merahasiakannya dari Ammar Zoni bukan tanpa alasan. Perempuan berhijab itu ingin Ammar mengetahuinya di acara gender reveal yang digelar kemarin di bilangan Jagakarsa Jakarta Selatan.

“Aku sengaja tidak beri tahu dia dulu biar surprise aja sih. Biar dia tahu pas acara ini,” ucap Irish Bella di hadapan awak media, baru-baru ini.

Ammar Zoni di tempat yang sama menimpali, kejutan yang diberikan Irish Bella kepada dirinya berhasil. Yang menggembirakan, jenis kelamin calon buah hati sesuai dengan keinginan Ammar Zoni, yakni perempuan.

“Saya berharap perempuan supaya keluarga jadi semakin rame. Tapi namanya anak kan rezeki ya, sebenarnya nggak matok harus perempuan,” kata Ammar Zoni.

“Dia memang pengin banget anak perempuan. Karena Air (anak pertama Irish dan Ammar, Red) lebih lengket sama aku,” timpal Irish Bella.

Usia kehamilan perempuan kelahiran Cirebon, 23 April 1996 itu kini sudah memasuki 4 bulan. Ammar Zoni mengakui cukup protektif meminta sang istri untuk tidak terlalu banyak beraktivitas supaya tidak capek.

Kekhawatiran Ammar Zoni masuk akal mengingat Irish Bella sempat punya pengalaman kurang baik keguguran dan harus kehilangan bayi kembarnya sekitar 2019 silam.(KM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *