KUALA LUMPUR | Jonatan Christie memastikan langkah ke babak perempat final Malaysia Open 2026 usai menundukkan wakil tuan rumah Leong Jun Hao dua gim langsung, 21-18, 21-11, Kamis (8/1/26).
Tampil lebih tenang dan terkontrol, Jonatan menunjukkan kematangan permainan saat menghadapi tekanan publik Malaysia. Pebulu tangkis andalan Indonesia itu mengaku fokus mengendalikan ritme sejak awal laga.
“Hari ini saya mencoba buat lebih mengontrol jalannya pertandingan,” ujar Jonatan.
Berbeda dari penampilan sebelumnya, Jonatan memilih bermain lebih sabar dan tidak terburu-buru dalam mengambil poin. Strategi tersebut terbukti efektif meredam perlawanan Leong yang sempat mencoba bangkit di gim pertama.
Menariknya, Jonatan justru merasa nyaman bermain di bawah tekanan suporter lawan. Ia menilai beban psikologis lebih besar berada di kubu tuan rumah.
“Bagaimanapun juga pasti harusnya dia yang lebih tertekan,” jelasnya.
Dengan mindset nothing to lose, Jonatan tampil lepas dan menikmati pertandingan hingga menutup laga dengan dominasi di gim kedua.
Kemenangan ini menjadi sinyal positif bagi Jonatan dalam perburuan gelar awal musim, sekaligus mempertegas konsistensinya di level turnamen elite BWF.(*)










Komentar