Gregoria Mariska Tunjung Lolos ke Perempat Final Kumamoto Masters 2024

Min.co.id ~ Jakarta ~ Ganda putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, menunjukkan performa impresif di turnamen Kumamoto Masters 2024 setelah berhasil mengalahkan wakil tuan rumah Jepang, Tomoka Miyazaki, di Kumamoto Prefectural Gymnasium, pada Rabu (13/11/2024).

Gregoria tampil percaya diri dan mengakhiri pertandingan dengan kemenangan dua gim langsung, 21-15 dan 21-12.

Meski bertanding di kandang lawan, Gregoria tidak merasa terbebani oleh status juara bertahan. Pebulu tangkis kelahiran Wonogiri ini memilih untuk bermain tanpa tekanan dan menikmati setiap momen di lapangan. “Saya ingin bermain enjoy, tanpa beban apapun, meskipun saya juara bertahan,” ujarnya setelah pertandingan.

Gregoria, yang kini menjadi unggulan kelima di turnamen ini, mengaku masih merasa trauma akibat cedera yang pernah dialami, namun dia bertekad untuk tidak mengulangi kegagalan seperti yang terjadi di Denmark Open 2024, di mana ia terpaksa mundur dari pertandingan karena cedera. Dengan semangat yang lebih kuat, Gregoria bertekad untuk terus melangkah lebih jauh di Kumamoto Masters 2024.(*)

Editor : Achmad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *