Anggota Polsek Indramayu Melaksanakan Sambang Warga Berikan Himbauan Prokes dan Vaksin

Min.co.id – Indramayu – Anggota Polsek Indramayu jajaran Polres Indramayu Polda Jabar Aipda Indra W, SH (Kanit Samapta), Bripka Syamsul, S.H., dan Bripka Oktaria melaksanakan Sambang Warga, di Pantai Pataya Desa Tambak, Kec dan Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Kapolres Indramayu, AKBP M Lukman Syarif melalui Kapolsek Indramayu, AKP H. Suhendi meyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan anggotanya merupakan upaya polri khusunya Polres Indramayu untuk mencegah adanya penyebaran wabah virus covid-19 di wilayah hukum Polres Indramayu.

Disampaikan Kapolsek, dalam kegiatan itu Anggota Polsek Indramayu menyampaikan himbauan bahwa saat ini di Kabupaten Indramayu sedang diberlakukan PPKM Level 1 untuk itu diharapkan selalu menerapkan Protokol Kesehatan secara ketat.

Selain itu, Anggota juga menyampaikan bahwa saat ini Pemerintah mengadakan Program percepatan Vaksin bagi warga masyarakat, untuk itu menghimbau bagi warga yang belum melaksanakan Vaksin untuk segera Vaksin.

Seperti diketahui secara umum, Kapolsek mengatakan jika virus covid-19 dengan varian baru berjenis Omicron sudah masuk Indonesia, bahkan sudah ada beberapa warga yang terinfeksi virus omicron.

Kapolsek berharap warga dapat bersama-sama meningkatkan protokol kesehatannya dalam kehidupan sehari-hari dengan tetap memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan juga mengurangi mobilitas.

“Siapa saja dapat tertular virus covid-19,untuk itu kita musti benar-benar menerapkan protokol kesehatan dan menjaga kesehatan agar terhindar dari penyebaran wabah virus covid-19″ tutup Kapolsek Indramayu, AKP H. Suhendi didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi, Rabu (9/2/2022). (Hs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *