Min.co.id-Magelang-Persib Bandung menjalani laga tandang melawan PSIS Semarang di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Minggu (21/7/2019) dalam laga pekan ke-10 Shopee Liga 1 2019.
Secara khusus, pertandingan ini bakal menjadi ujian sekaligus tantangan bagi duet lini belakang Persib Bandung, Indra Mustafa dan Saepulloh Maulana.
Dua pemain tersebut disiapkan pelatih Robert Alberts setelah dua pemain andalannya, Bojan Malisic dan Achmad Jupriyanto, absen karena menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.
“Lini belakang menjadi kesempatan untuk pemain muda seperti Indra dan Saepuloh. Mereka sudah sempat bermain di awal musim dan harus belajar dari laga mereka sebelumnya,” ujar Robert di Magelang, Sabtu (20/7/2019).
Itulah mengapa Robert menjelaskan duel melawan PSIS menjadi tantangan bagi Indra dan Saepuloh.
“Pertandingan nanti juga menunjukan level kemampuan keduanya dalam menghentikan laju tim lawan yang punya serangan bagus seperti PSIS. Jadi, kami berharap pertandingan nanti berjalan menarik dengan performa menarik dari kedua tim,” ujar Robert.
Disinggung Persib Bandung akan bermain bertahan saat melawan tim asuhan Jafri Sastra yang memiliki serangan bagus, pelatih asal Belanda itu menyebutkan pertahanan bukan hanya perihal barisan bek, tetapi bagaimana tim itu bekerja.
“Rencana kami adalah untuk membangun pertahanan yang kukuh dengan jarak pemain yang rapat. Kami tahu mereka sebelumnya bisa mencetak tiga gol, sedangkan dalam laga tandang kami kemasukan empat gol. Jadi, ami belajar dari sana,” tutur Robert.
“Kerapatan pemain saat bertahan sangat penting, tapi bukan hanya soal bertahan melainkan juga harus bicara soal permainan menyerang. Tergantung keadaan di lapangan, jadi kami harus bisa beradaptasi dengan kondisi nanti,” pungkas sang pelatih mengakhiri pembicaraan.(/red)