Kapolsek Bongas AKP Gatot Kuncoro Pimpin Penegakan Disiplin 3M Protokol Kesehatan

Min.co.id, Indramayu- Kapolsek Bongas jajaran Polres Indramayu AKP Gatot Kucoro, SH., pimpin Ops Yustisi dalam rangka penegakan disiplin terhadap protokol kesehatan, di Jalan umum Simpang Empat, Desa Margamulya, Blok kepuh, Kecamatan Bongas, Kabupaten Indramayu. Jumat, (06/11/2020).

Kapolres Indramayu, AKBP Hafidh Susilo Herlambang melalui Kapolsek Bongas, AKP Gatot Kuncoro mengatakan, bahwa kegiatan pendisiplinan dan penegakan hukum kepada masyarakat bertujuan agar masyarakat selalu melaksanakan protokol kesehatan utamanya dalam penggunaan masker.

“Dalam giat tersebut pihaknya mengedepankan persuasif dan humanis dalam menindak para pelanggar protokol kesehatan,” ungkap Kapolsek AKP Gatot didampingi Kasubbag Humas Polres Indramayu, AKP Budianto.

Hari ini ada sekitar belasan orang pelanggar. Kegiatan dilanjutkan dengan membagikan masker kepada masyarakat yang tidak memakai masker, tambahnya.

“Kita semua berharap giat pendisiplinan dan penyampaian himbauan yang kesekian kalinya dapat menggugah kesadaran masyarakat di wilayah Polsek Bongas agar disiplin dan patuh dalam menerapkan protokol kesehatan dengan benar dalam rangka bersama memutus mata rantai penyebaran Covid-19”. Pungkas AKP Gatot Kuncoro.(Hs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *