Min.co.id-Kobar – Peringatan HUT Humas ke – 69 di Polres Kotawaringin Barat (Kobar) jajaran Polda Kalteng berlangsung secara sederhana namun tetap mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan, Senin (2/11/2020) pukul 09.30 WIB.
Peringatan diawali dengan zoom meeting yang dipimpin oleh Kadiv Humas Polri kemudian syukuran di masing – masing satwil.
Kapolres Kobar AKBP Devy Firmansyah melalui Wakapolres Kompol Boni Airefianto saat meminpin jalannya syukuran menjelaskan, kegiatan kali ini dihadiri undangan terbatas yaitu PJU Polres Kobar dan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kobar, Syamsudin serta insan pers.
Dalam sambutannya, Boni menyampaikan, peringatan pada tahun ini harus dimaknai dengan perbuatan nyata. Dimana kedepannya diharapkan Humas Polri dapat terus menjalin kemitraan antara rekan – rekan media dengan Polri khususnya Polres Kobar.
“Hal ini sesuai dengan tema yang diangkat yaitu dengan semangat profesionalisme, humas Polri siap mewujudkan kamtibmas yang kondusif dan masyarakat semakin produktif. Semoga bisa membawa nama Polri semakin harum kedepannya,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua PWI Kab. Kobar, Syamsudin menyampaikan ucapan selamat atas hari jadi Humas Polri ke – 69. Dimana sebagai mitra dari insan pers, humas Polri khususnya di Polres Kobar banyak memberikan kontribusi dalam menyampaikan informais tentang keberhasilan kepolisian.
“Banyak kerjasama yang sudah terjalin selama ini, dan kami berharap kedepannya PWI bersama Polri khususnya humas dapat terus bekerjasama dalam pengembangan informasi guna menjawab tantangan masa depan,” jelasnya. (dns)