Min.co.id- Kotim – dengan Tujuan Ciptakan situasi yang Kondusif serta memberikan rasa aman dalam bekerja sebagai Motoris Taxi Air, Personil Polsek KPM jajaran Polres Kotim Polda Kalteng, rutin lakukan Patroli dialogis dengan memberikan imbauan kepada Motoris Taxi Air di Dermaga Habaring Hurung diwilayah Kelurahan Mentawa Baru Hulu, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur, Provinsi Kalteng (31/10/2020)
Kepolisian Resor Kotim Jajaran Polda Kalteng khususnya Polsek Kawasan Pelabuhan Mentaya selain melaksanakan patroli rutin guna menjaga Kamtibmas yang kondusif disekitar Dermaga Habaring Hurung Personil Polsek KPM juga menyambangi para Motoris Taxi air yang setiap harinya membawa penumpang dari Seberang Mentaya ke Pasar PPM atau sebaliknya dari Pasar PPM kemudian pulang ke Seberang Mentaya.
Dalam kesempatan Patroli dialogis tersebut Ka SPK III Polsek KPM Aipda Sunanto memberikan imbauan kepada Motoris taxi air yang berada di Dermaga Habaring Hurung agar pada saat membawa penumpang nya lebih mengutamakan keselamatan tidak boleh membawa penumpang secara berebihan harus sesuai kapasitas nya.
kemudian APD juga harus di siapkan seperti pelampung dan lain-lain demi menjamin keselamatan penumpang, Kemudian juga di saat situasi Pandemi yang belum berakhir ini di imbau juga para Motoris Taxi Air agar selalu menggunakan masker, penggunaan masker itu wajib agar tidak tertular Virus Covid 19, Kemudian tetap selalu disiplin Patuhi Protokol Kesehatan.
Kapolres Kotim Jajaran Polda Kalteng AKBP. Abdoel Harris Jakin, S.I.K, M.Si melalui Kapolsek Kawasan Pelabuhan Mentaya AKP Angga Yuli Hermanto, SIK menjelaskan bahwa “Kegiatan Patroli rutin dilakukan oleh personil Polsek KPM guna menjaga Kamtibmas di lingkup pelabuhan dan Dermaga agar Sitkamtibmas tetap kondusif dan juga selalu memberikan imbauan kepada Motoris Taxi Air yang sedang bekerja membawa penumpang di dermaga Habaring Sampit agar mengutamakan keselamatan penumpang, jangan sampai melebihi kapasitas kapal dan itu berakibat fatal, kemudian lengkapi pelampung sewaktu-waktu terjadi sesuatu yang tidak di inginkan para penumpang bisa terselamatkan. kemudian, disaat pandemi ini Anggota Polsek KPM pada Saat Melaksanakan giat Patroli juga memberikan himbauan kepada penumpang taxi air agar tetap ikuti Protokol Kesehatan salah satunya tetap gunakan masker saat bekerja,”Jelasnya. (tonDC-KPM)