Min.co.id- Kotawaringin Timur- Kapolsek Mentaya Hulu Jajaran Polres Kotim, Polda Kalteng, Iptu Roni Paslah, SH beserta anggota menghadiri acara peringatan maulid Nabi Muhammad SAW 1442 di Masjid Al Mahsum, Kelurahan Kuala Kuayan, Kecamatan Mentaya Hulu, Kabupaten Kotawaringin timur, Provinsi Kalteng. (29/10/2020)
Kapolres Kotim Jajaran Polres Kotim, Polda Kalteng AKBP Abdoel Harris Jakin, SIK, M.Si melalui Kapolsek Mentaya Hulu Iptu Roni Paslah, S.H menjelaskan bahwa Polri harus dapat mendekatkan diri dengan para tokoh agama dengan mengikuti kegiatan-kegiatan yang bersifat keagamaan untuk menujukkan kepedulian dan kepekaan sosial di lingkungan masyarakat, ini akan sangat penting artinya untuk Polri menjaga situasi tetap aman serta tenang.
Ustad Ikhwan Al Mughofar memberikan tauziyah di Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut dan tidak lupa disampaikan agar masyarakat tetap menjalankan protokol kesehatan serta menjaga situasi tetap kondusif menjelang pilkada” Jelas Kapolsek. (Dik-KKyn)