Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Sampit Sampaikan Pesan Kamtibmas dan Maklumat Kapolri

Min.co.id-Kalimantan Tengah – Polres Kotawaringin Timur Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Sampit, Bripka Eddy Sutrisno menyampaikan pesan kamtibmas dan sekaligus membagikan Maklumat Kapolri agar terhindar dari Covid-19, bertempat di Desa Bagendang, Kecamatan Mentaya Hilir Utara, Kabupaten Kotawaringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah. (21/10/2020).

Bripka Eddy Sutrisno dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa kegiatan sambang rutin dilaksanakan untuk mengetahui situasi kamtibmas di desa wilayahnya dan merangkul seluruh komponen masyarakat untuk berkerjasama dengan Polisi dalam harkamtibmas, dimana “ Giat sambang kamtibmas dengan seluruh komponen masyarakat merupakan salah satu bentuk sinergitas manunggal antara Polisi dengan warga masyarakat dalam upaya menciptakan kamtibmas yang selalu kondusif,” imbuhnya.
Selanjutnya dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas juga mengajak warganya untuk bersama- sama menjaga kesehatannya agar tidak mudah terjangkit wabah Covid-19, dengan menerapkan Disiplin Protokol Kesehatan dengan 3M (Memakai Masker, Mencuci tangan di air mengalir dan Menjaga Jarak)

Kapolres Kotim Akbp. Abdoel Harris Jakin, S.I.K. M.si melalui Kapolsek Sungai Sampit Ipda Lenina Olin, S.Tr.K di tempat terpisah berharap agar masyarakat membantu dan mendukung tugas Polri menciptakan situasi yang kondusif di wilayah Kecamatan Mentaya Hilir Utara, “Kehadiran Polisi di Desa sudah menjadi tugas tanggung jawab dalam melaksanakan sambang, para Polisi juga harus memberikan pesan kamtibmas tentang keamanan lingkungan,” ungkapnya. (MmT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *