Min.co.id-Majalengka-Hampir di seluruh pelosok Majalengka ribuan warga menyambut datangnya 1 Muharram 1441 H. Berbagai kegiatan dilakukan untuk memeriahkannya mulai dari tadarusan, pawai obor, lomba-lomba, tabligh akbar sampai Karnaval.
Misalnya saja yang dilakukan oleh warga Majalengka yang tergabung dalam Forum Muslim Madinatul Riyah dalam menyambut datangnya bulan Muharram 1441 H dengan melakukan Karnaval pada hari Minggu (1/9/2019) dengan menyusuri jalan utama di wilayah Majalengka Kota.
Mereka berbaris dengan teratur membawa bendera tauhid, sebagiannya membawa sepanduk, dan berbagai tumpangan seperti kuda , sepeda hias dan becak. Tampak berbagai hiasan seperti balon, bendera tauhid yang kecil, kembang kelapa.
Dalam perjalananya mereka menyapa masyarakat Majalengka dengan ramah sambil memberikan bunga ditambah nasehat kepada masyarakat. Ketika peserta karnaval melewati salah satu gereja, mereka mematikan sound system (pengeras suara) sebagai bentuk toleransi kepada umat Nasrani yang sedang melakukan ibadahnya.
Selaku MC, Ustadz Gun Gun mengajak kepada peserta Karnaval agar bergembira menyambut 1 Muharram 1441 H, selain itu juga mengajak kepada peserta dan masyarakat untuk segera berhijrah untuk segera menerapkan hukum Allah.
Karnaval berakhir kembali di lapangan Pujasera berjalan dengan damai. Acara ditutup dengan tausiah oleh perwakilan tokoh Majalengka seperti Ust Ali Hambali, Ust Wawan, Ust Agung Wisnu dan Kyai Opik.
Aparat dari kepolisian, DLLAJR dan satpol PP tampak ikut menjaga jalannya kegiatan. Kegembiraan menyambut tahun baru tampak pada wajah kaum Muslimin yang hadir dalam pawai tersebut. (Ndra)