Karateka Jatim Sumbang 1 Emas dan 1 Perak di kejuaraan internasional South East Asian Karate Federation (SEAKF) di Bangkok Thailand

Min.co.id-Jatim-Hingga kini karateka Jatim yang memperkuat tim karate Indonesia di kejuaraan internasional South East Asian Karate Federation (SEAKF) pada 10-13 April di Bangkok Thailand, baru menyumbang 1 emas dan 1 perak.

Hal ini di katakan Kepala Pelatih Puslatda Jatim 100, Suyanto Kasdi, di Surabaya, Minggu (13/4) .

Kedua karateka Jatim yang menyumbangkan medali emas dan perak untuk timnas karate Indonesia yaitu Joshua turun di kelas -75 meraih medali emas dan Dimas yang turun di kelas -84 menyumbangkan medali perak.

Suyanto Kasdi menjelaskan, hari ini peluang untuk menyumbangkan medali buat timnas karate Indonesia dari karateka Jatim masih terbuka, yaitu dari Sisilia Agustiani Ora. Karateka ini telah melambung namanya setelah berhasil merebut medali emas di nomor kata perorangan putri pada PON 2016 Bandung, Jawa Barat. Ia juga berhasil membawa pulang medali perak dalam perhelatan SEA Games 2017. Selain itu juga ada Serda Rifky Ardiansyah Arrosyid, ia adalah peraih emas dari cabor karate Asian Games 2018.

Menurut Suyanto Kasdi, karateka Jatim yang memperkuat timnas karate Indonesia sebanyak 6 orang, dan merupakan karatekaka senior. Mereka yaitu 1. Sisilia 2. Rifky 3. Joshua 4. Dimas 5. Resty dan 6. Gaby Dara.(her/s)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *