Min.co.id – Majalengka – Festival Pencak Silat yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Majalengka bekerjasama dengan DPD PPSI Majalengka digelar di alun alun Talaga Majalengka, Minggu (21/10/2018).
Kegiatan festival pencak silat di ikuti oleh seluruh paguron atau perguruan yang berada di Majalengka dengan mempertandingkan seni rampak pencak silat tiap perguruan.
180 peserta meramaikan acara festival ini yang diselenggarakan bersama DPD PPSI Majalengka dari tingkatan anak-anak sampai dewasa menampilkan gerakan ciri khas perguruan masing-masing.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Majalengka H. Gatot Sulaeman hadir dalam acara festival pencak silat ini yang didampingi oleh ketua DPD PPSI Tatan dan kepala bidang kebudayaan Dedi, kasi kebudayaan Dede, Camat Talaga, kasi kesenian Wasman, Kapolsek, Koramil Talaga juga para pengurus DPD PPSI Majalengka.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Majalengka H. Gatot Sulaeman mengapresiasi apa yang sudah diselenggarakan oleh PPSI. Dengan gelaran festival ini untuk membina generasi muda untuk lebih mencintai seni budaya aslinya karena pencak silat adalah seni tradisi yang masih tetap ada di Majalengka, semoga semakin maju kedepannya dan dapat melahirkan atlit atlit pencak silat. (topik)
Komentar