
Min.co.id,Bandung – Berdasarkan data yang di terima ada 950 ribuan penduduk Jawa Barat yang belum melakukan perekaman e-KTP ,Kata Abas Bashari Selaku Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Provinsi Jawa Barat.
Dia mengungkapkan, banyak penyebab sehingga warga masih ada yang belum melakukan perekaman e-KTP. Mulai dari gagal rekam hingga seganya penduduk untuk melakukan perekaman. “Data ini pun masih di sangsikan,apa benar segitu,” ujarnya.
Sementara itu,di Kota Bandung Kepala Disdukcapil Kota Bandung W Nuraeni Memaparkan,Di Kota Bandung Masih ada Sekitar 80 ribuan penduduk yang belum melakukan perekaman bahkan pihaknya menargetkan juni 2018 rampung.dia juga mengatakan saat ini proses perekaman e-KTP di lakukan di Kecamatan,sehingga lebih mudah dan cepat,”sementara di kabupaten/kota lain kan di dinas Sehingga sedikit repot,ujarnya (ach)