Waspadai Penyakit Thalassemia Pada Keturunan Kita

min.co.id/Kesehatan – Thalassemia adalah sesuatu kelainan darah yang di turunkan sehingga menyebabkan seseorang harus mendapatkan traspusi darah seumur hidupnya sehingga penyakit ini merupakan penyakit yang berbahaya yang belum ditemukan obat untuk penyembuhan total penderitanya.

“Penyakit ini sangat berbahaya sehingga belum ada obat untuk menyembuhkan secara total dari penyakit ini, adapun untuk mengurangi faktor dari kelebihan zat besi, akibat dari transfusi darah penderita thalassemia, menggunakan obat oral yaitu: Deferiprone (ferrupox) yang di keluarkan oleh perusahaan Farmasi Nasional karena penyakit ini merupakan suatu penyakit kelainan darah yang di turunkan sehingga penderita di haruskan transfusi darah seumur hidupnya.” Tutur Rana Rahardian Sp.A.M.kes. selaku medis di RSUD Subang
Berikut beberapa penjelasan tentang  penyakit Thalassemia:
Apa sih bedanya Thalassemia dan Anemia?
Thalasemia mayor adalah suatu jenis anemia karena gangguan pembentukan haemoglobin atau sel darah merah, thalassemia terbagi dua jenis:

  1. Pembawa sifat Thalassemia trait disebut juga sebagai pembawa thalassemia yang sehat/Thalassemia minor kelihatannya nampak sehat tetapi dapat menurunkan Thalassemia mayor pada anak anak.
  2. Thalassemia mayor sering juga di sebut Mediateranean Cooley’s Anemia atau Homozygous Beta Thalaseemia keadaan dimana tidak dapat membentuk Haemoglobin atau sel darah merah yang cukup dalam darah sehingga membutuhkan transfusi darah seumur hidup.

Bagaimana thalassemia menurun pada keturunan kita?Jika kedua bukan penderita atau bukan pembawa sifat thalassemia,maka anak anaknya akan sehat/normal. Jika salah satu orang tua adalah pembawa sifat Thalassemia maka 50% kemungkinan anak-anaknya adalah pembawa sifat Thalassemia,50% normal. Jika kedua orang tua adalah pembawa sifat maka anak-anaknya akan 50% pembawa sifat Thalassemia 25% memiliki darah normal 25%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *