Polres Indramayu Bersama Forkominda Laksanakan Kegiatan Upacara HUT Bhayangkara Ke-74

Min.co.id-Indramayu-Kapolres Indramayu AKBP Suhermanto SIK, M.Si., bersama Forkompinda kabupaten Indramayu melaksanakan kegiatan Upacara Peringatan Hari Bhayangkara Ke-74 secara virtual.

Kegiatan tersebut dilaksanakan bertempat di Aula Patritama Polres Indramayu, Jawa Barat. Rabu, (01/07/2020) pukul 08.20 Wib.

Dalam kegiatan Upacara Hari Bhayangkara ke-74 selaku Inspektur Upacara Presiden Republik Indonesia Ir. H Jokowi Dodo.

Pada kesempatan itu, Presiden RI Ir. H Jokowi Dodo menyampaikan amanat yang esensinya, terus lakukan reformasi diri secara total bangun sistem dan tata kelola yang partisipatif transparan dan akuntabel serta bangun kultur kerja Polri yang profesional modern dan terpercaya, tutur Paur Subbag Humas Polres Indramayu Ipda Sukenda usai kegiatan upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke 74 kepada awak media.

Sambungnya, pedoman dalam pelaksanaan tugas Polri terus pegang teguh makna nilai-nilai Luhur Tribrata dan catur Prasetya dalam setiap pelaksanaan tugas. Jaga kehormatan jaga kepercayaan jaga kebanggaan sebagai anggota Polri, terangnya.

“Terapkan tindakan persuasif dan Humanis dalam menangani masalah sosial yang terjadi di tengah masyarakat, tingkatkan pelayanan publik yang modern dan profesional lakukan penanganan hukum secara transparan dan berkeadilan sehingga Polri semakin dipercaya masyarakat,” imbuhnya.

Lebih lanjut, mantapkan solidaritas internal, perkuat sinergis dengan TNI dan seluruh untuk menghadapi tantangan yang semakin Kompleks, paparnya.

“Jaga kedisiplinan masyarakat untuk menerapkan protokol produktif dan aman dari covid 19 serta dukung seluruh proses pemulihan ekonomi nasional sesuai kewengan Polri dengan penuh tanggung jawab,” tambahnya.

Dijelaskannya, pelaksanaan Upacra Virtual diikuti oleh 34 Polda, 439 Polres Lembaga Pendidikan dan sekolah kepolisian, jelas Ipda Sukenda.

Hadir dalam acara upacara virtual tingkat Polres Indramayu, Plt. Bupati Indramayu H. Taufik Hidayat, S.H., Kajari Indramayu Daoglas Pamino Naenggolang, S.H., M.H Ketua Pengadilan diwakili Panitra Ating Budiman S.H., M.H, Dandim 0616/ Indramayu diwakili Kasdim Mayor INF Rukhiyat, Waka Polres Kompol Nanang Suhendar, SH. MH., Subden Pom 3 Cirebon Kapten Dadan Purnawan serta Pejabat Utama (PJU) Polres Indramayu.

Selama pelaksanaan upacra virtual berjalan dengan hikmat tertib dan lancar. Kegiatan selesai berjalan dengan tertib, lancar dan aman.

Komentar

News Feed